Ucapan Selamat Datang

Selamat datang di website Lions Club Jakarta Monas. Website ini dibuat untuk mempererat persaudaraan diantara anggota Lions dan untuk lebih mengenalkan Lions, khususnya Lions Club Jakarta Monas.


Jumat, 29 Agustus 2008

Tabur Bunga Taman Makam Pahlawan Kalibata

Lions Clubs Indonesia MD307 pada tanggal 17 Agustus 2008 yang baru lalu memperingati HUT Kemerdekaan RI ke-63 dengan menyelenggarakan Upacara Bendera di Gedung PPMLI Jakarta.

Selain itu juga dilakukan upacara tabur bunga di Taman Makam Pahlawan Kalibata Jakarta bersama-sama rekan Lions dan sejumlah anggota veteran RI yang diliput oleh Harian Suara Pembaruan..

Berita terkait dengan ini, dapat Anda simak seperti email terlampir.

Terima kasih atas perhatian yang diberikan.

Salam pengabdian,

Gin Danny Ginarto
Sekretaris Kabinet Distrik 307A
2008-2009

Read More..

Jumat, 15 Agustus 2008

Tujuh Kategori Program Kegiatan Pelayanan Lions

Setiap Lions Club merencanakan dan melancarkan aneka proyek social dan kemanusiaan. Pengabdian tersebut merupakan bagian dari pokok dari lionisme, masing-masing club dapat memilih slah satu atau proyek spesifik yang tegolong kegiatan pokok seperti yang diuraikan secara singkat dibawah ini:
1. Pengabdian kepada Masyarakat (Community Services)
Membangun tempat tinggal untuk orang-orang buta atau cacat dengan lingkungan yang manusiawi.
Program kebudayaan dan kegiatan lingkungan kemasyarakatan.

2. Program Penyuluhan dan Penanggulangan Diabetes (Diabetes Awareness Program)
Pendidikan masyarakat.
Pemeriksaan diabetes.
Program kesehatan mata LIONS (LEHP).
Perkemahan rekreasi bagi orang-orang yang menderita diabetes.


3. Program Kelestarian lingkungan Hidup (environment Program)
Daur ulang kertas, alumunium, gelas, plastik, buku telephon, batere atau produk lainnya.
Upaya anti polusi seperti kampanye anti kebersihan.
Penanaman pohon.
Proyek-proyek pelestarian Lingkungan hidup lainnya.

4. Perawatan pendengaran dan Bakti bagi para Tuna Rungu (Hearing and Speech Action and Work with Deaf Program)
Bantuan alat komunikasi / pendengaran.
Program daur ulang Alat Bantu Pendengaran (HARP).
Bantuan Alat Pendengaran bekas pakai / usang.
Pemeriksaan Pendengaran.
Perkemahan / rekreasi bai orang-orang yang tuna rungu atau penderita ketulian.

5. Hubungan International
Club Twining International.
Bulan Hubungan International.
Hari Lions dengan Perserikatan Bangsa Bangsa.
Program bantuan dengan interclub Lions.
Pengumpulan dan pertukaran prangko.
Program School in the box UNICEF.
Hari perdamaian Dunia.

6. Kegiatan Untuk Kaum Remaja
Program Leo Club
Kontes Poster Perdamaian Lions Clubs International
Perkemahan dan Pertukaran Remaja Lions Club International
Kerjasama Lions bagi anak-anak dan dewasa
Lions Quest
Duta-duta muda Lions penghargaan abad ke-21
Pemimpin-pemimpin muda Lions dalam Penghargaan Pengabdian.
Pengembangan dan Pembinaan Remaja

7. Perawatan penglihatan dan bakti bagi Tuna Netra (Sight Conservation and Work with the Blind Programs)
Alat Bantu penglihatan
Pendidikan bagi orang tuna netra
Daur ulang kaca mata
Hari Helen Keller
Pemeriksaan mata anak-anak LCIF
Bank mata Lions
Proyek untuk kekurangan penglihatan
Perkemahan dan rekreasi bagi orang-orang yang tuna netra atau penderita sakit mata
Program Mata Sehat
Olimpiade khusus/Program Lions Clubs International Opening Eyes
Bantuan Pelayanan bagi para Tuna Netra atau Penderita Sakit Mata
Pemeriksaan Penglihatan / Mata
Hari Tongkat Putih

Read More..

Tujuan Lions Club



1. Menciptakan dan menumbuh kan semangat saling pengertian diantara bangsa-bangsa sedunia.
2. Memajukan norma-norma yang baik dalam kehidupan bermasyarakat berbangsa dan bernegara.

3. Menaruh perhatian secara aktif terhadap kepentingan umum dan kesejahteraan masyarakat dalam bidang seni budaya,sosial dan tata susila.
4. Mempersatukan semua anggota Club dalam ikatan persahabatan, kerjasama dan saling pengertian.
5. Menyediakan forum untuk berdiskusi secara bebas mengenai segala hal yang berkenaan dengan kepentingan umum, asalkan politik, agama dan kesukuan / kebangsaan tidak di permasahkan.
6. Mendorong orang-orang yang berjiwa pengabdian untuk berbakti kepada masyarakat tanpa mengharap kan imbalan keuangan bagi dirinya dan mendorong ditingkatkannya daya guna dan norma etika yang tinggi didalam perdagangan, industri, profesi, pemerintahan dan usaha swasta.



Read More..

Kode Etik Lions

1. Kami akan menunjukkan keyakinan pada kemuliaan pekerjaan kami dengan bekerja secara tekun, sehingga kami dapat memperoleh nama baik karena mutu karya kami.

2. Kami akan berusaha mencapai keberhasilan dan mengharap penghasilan atau keuntungan yang wajar sebagai hak kami, tetapi tidak mau menerima untung atau keberhasilan dengan mengorbankan harga diri, karena menyalahgunakan kesempatan atau karena tindakan kami yang kejujurannya diragukan.

3. Kami akan selalu ingat, bahwa untuk membina usaha sendiri tidak usah meruntuhkan usaha orang lain; setia kepada klien dan pelanggan dan jujur pada diri sendiri.

4. Bila timbul keraguan tentang kebenaran atau kelayakan dari kedudukan atau tindakan kami terhadap sesama, kami akan mengatasi keraguan itu tanpa mementingkan diri sendiri.

5. Kami berpendirian, bahwa persahabatan adalah tujuan dan bukan sarana; bahwa persahabatan sejati tidak terjadi hanya karena saling memberi. Persahabatan sejati tidak meminta apapun, tetapi menerima suatu budi baik sesuai dengan semangat ketika diberikan.

6. Kami akan selalu ingat kewajiban kami sebagai warga negara terhadap bangsa, negara dan masyarakat kami dan memberikan kepadanya kesetiaan kami yang tak tergoyahkan dalam ucapan, tindakan dan perbuatan. Untuk itu kami akan memberikan waktu, tenaga dan sumber daya kami seluas luasnya.

7. Kami akan membantu sesama dengan ikut berprihatin kepada yang menderita, dengan mengulurkan tangan kepada yang lemah dan yang tidak mampu.

8. Kami akan berhati-hati dalam memberikan kritik, dan bermurah hati dengan pujian; kami ingin membangun dan tidak menghancurkan.
Read More..

Selasa, 12 Agustus 2008

Siapa dan Apa Itu Lions

SIAPA ?

Lions adalah orang-orang yang berjiwa pengabdian yang secara sukarela menjadi anggota Lions club di-berbagai negara yang bernaung dibawah suatu organisasi internasional yang berpusat di Oak Brook, Illinois, Amerika Serikat.

Relawan sosial ini senang bersahabat dan bersedia menyediakan waktu luang mereka untuk membantu sesama manusia yang memerlukan bantuan di seluruh dunia, seraya berusaha membuat lingkungan hidup mereka menjadi tempat yang lebih baik untuk dihuni.

ASAL-USUL

Lions club lahir di Amerika Serikat pada tahun 1917, ketika sejumlah club independen menanggapi secara positif gagasan Melvin Jones – seorang agen perusahaan asuransi, untuk mempersatukan diri mengabdi pada tugas-tugas kemanusiaan tanpa mempersoalkan politik,agama, kebangsaan dan kepentingan pribadi para anggotanya. Gagasan ini merupakan sikap yang bertolak belakang dengan tujuan kebanyakan klub pada waktu itu yang lebih bermotivasi komersial.

Pada tanggal 7 Juni 1917, diselenggarakanlah sebuah pertemuan yang dihadiri oleh 25 klub independen, yang melahirkan kesepakatan untuk mendirikan sebuah organisasi pengabdian pada masyarakat yang pada waktu itu dinamai The Assosiation Of Lions Clubs.

NAMA DAN HARI JADI

Pada tanggal 8 Oktober 1917, untuk pertama kalinya diselenggarakan sebuah konvensi di Dallas, Texas, yang meresmikan berdirinya Lions Club beserta konstitusi dan peraturan tambahan nya juga pada konvensi pertama itu disetujui Emblem, Tujuan dan Etika Lion. Sekarang nama resmi organisasi yang menaungi semua Lions Club di seluruh dunia itu adalah “ The International Assosiation of Lions Clubs ” atau lebih umumnya lagi dikenal sebagai “ Lions Clubs International ”. Tanggal 8 Oktober dijadikan sebagai hari Lions sedunia, yang setiap tahun diperingati dengan berbagai kegiatan pengabdian.

Lions Clubs Indonesia bernaung dibawah, Lions Clubs Indonesia yang dalam struktur internasional merupakan multi distrik 307, Lions Clubs International. Kehadiran Lions Club di Indonesia dimulai pada tanggal 18 Nopember 1969 pada saat diresmikan berdirinya Lions Club Of Djakarta ( sekarang Lions Club Jakarta Host ). Tanggal 18 Nopember kemudian dinyatakan sebagai hari Lions Indonesia yang setiap tahunnya diperingati dengan berbagai kegiatan pengabdian masyarakat.

LAMBANG, SLOGAN DAN MOTO LIONS

Lambang Lions terdiri dari huruf “L” berwarna emas pada suatu lingkaran berwarna ungu, mengelilingi lingkaran ada 2 wajah singa yang membelakangi lingkaran tengah lambang ini. Secara simbolis, wajah singa yang berlawanan arah ini menggambarkan masa lalu yang membanggakan dan masa depan yang cerah. Setiap Lions harus bangga akan masa lalu dan mempunyai keyakinan menghadapi masa depan yang lebih baik.

Kata Lions terdapat pada bagian atas lingkaran dan kata International terdapat pada bagian bawahnya. Kata Lions meripakan kependekan dari kata Liberty, Intelligence & Our Nation’s Safety, yaitu Kebebasan, Kecerdasan dan Keselamatan Bangsa dan Negara Kita. sebagai motto Lions memilih kata We Serve atau Kami Mengabdi. Menjadi kewajiban tak tertulis bagi para Lions untuk memakai dan memamerkan lambang ini dengan penuh kebanggaan pada setiap kesempatan.

WARNA

Bagi para Lions, warna ungu melambangkan kesetiaan kepada negara, sahabat dan integritas pikiran dan hati pribadi. Warna ini secara tradisional menggambarkan kekuatan, keberanian dan keuletan dalam menghadapi setiap masalah. Warna emas menggambarkan ketulusan hati, Kebijaksanaan dalam mengambil keputusan dan kemurahan hati bagi sesama.

TUMBUH MENDUNIA

Pada saat ini, The International Assosiation of Lions Clubs adalah organisasi pelayanan/pengabdian terbesar di dunia. Jumlah anggotanya secara keseluruhan sebanyak 1.416.764 jiwa yang tersebar di 189 negara dan wilayah geografi termasuk di Indonesia yang pada saat ini telah memiliki 44.802 Clubs.

ORGANISASI INTERNASIONAL

Asosiasi ini berpusat di Oak Brook, Illionis, Amerika Serikat dan di kelola oleh suatu Dewan pengurus yang terdiri dari 36 anggota dari berbagai belahan dunia. Dewan Pengurus Asosiasi mencakup 31 International Directors, 2 International Vice President, 1 orang Immediate Past International President dan 1 orang International President.

Sebagai bagian dari asosiasi, Lions Club Indonesia tetap mempunyai ciri-ciri dan semangat Indonesia yang dilandasi oleh Pancasila. Kehadirannya sesuai dengan ketentuan-ketentuan dalam UU no.8 Th 1985 mengenai organisasi kemasyarakatan.

ORGANISASI SEBUAH LIONS

Setiap Lion boleh mengalihkan keanggotaanya pada Lions Club lainnya dimanapun juga, tetapi diterima atau tidaknya tergantung pada keputusan dan kesediaan Club yang ingin ia masuki. Anggota Club yang berkesangkutan boleh mengalihkan keanggotanya (transfer) dalam waktu tidak lebih dari enam bulan setelah berakhirnya keanggotaan diClubnya terdahulu.

Setiap Lions Club paling sedikit menyelenggarakan dua kali pertemuan dalam sebulan. Satu pertemuan dikhususkan untuk membahas berbagai masalah yang menyangkut kegiatan dan pengabdian Club dan suatu pertemuan berkala untuk seluruh angota terutama untuk membina persahabatan. Acara pertemuan berkala biasanya terdiri dari santap bersama disambung dengan pembicaraan mengenai Lion ceramah lainnya yang bermanfaat dan hiburan.

Kehadiran para anggota dalam suatu pertemuan atau dalam kegiatan Club dan pembentukan komite-komite, begitu pula dengan jenis kegiatan yang diselenggarakan, ditentukan sendiri oleh setiap Club asalkan sejalan dengan Konstitusi dan pertunjukan-pertunjukan umum Asosiasi inilah cirri sebuah otonomi sebuah Lions Club.

Setiap Lions Club memilih pejabat-pejabat Club yang dipimpin oleh seorang Presiden dan tiga Wakil Presiden untuk masa bakti satu tahun dan melaksanakan kegiatannya melalui berbagai komite yang bentuknya.

Semua dana untuk membiayai kegiatan pengabdian Club diperoleh melalui berbagai kegiatan pengumpulan dana dari masyarakat secara halal dan legal sesuai dengan kemampuan Club. Setiap pengumpulan dana dari masyarakat harus jelas rencana pemakaiannya. Dana tersebut hanya boleh digunakan untuk membiayai pengabdian dan pelayanan pada masyarakat.

KEANGGOTAAN


Setiap orang yang dewasa dimuka hukum, baik pria ataupun wanita yang memiliki kepribadian yang baik dan reputasi yang terpuji didalam masyarakat dapat menjadi anggota Lions Club. Keanggotaan didalam Lions Club hanya dapat diperoleh berdasarkan undangan.

PENGABDIAN KEPADA MASYARAKAT

Sejak awal, kegiatan pengabdian yang dilakukan setiap Lions Club ditekankan kepada usaha-usaha membantu sesama manusia yang kurang beruntung. Anggaran Dasar Club sebagai mana direkomendasikan Asosiasi dapat disesuaikan oleh setiap Club dengan kebutuhan setempat tanpa mengabaikan prinsip-prinsip kerja dan Anggaran Dasar Asosiasi.

Hak otonomi yang diberikan kepada setiap Club dan kebijaksanaan untuk mengkonsentrasikan kegiatan pada pengabdian yang benar-benar dibutuhkan masyarakat, merupakan dua faktor penentuan kesukseskan Lions Clubs dimanapun diseluruh dunia.

KERJA SAMA INTERNASIONAL

Sifat kegiatan asosiasi yang berlingkup Internasional dengan kemungkinan terjadinya dan perkembanganya hubungan antara Lions dari berbagai Club diseluruh dunia, yang didasari minat bersama dalam pengabdian kepada masyarakat, merupakan pemicu terciptanya kreativitas dan antusiasme yang kuat di kalangan Lions untuk mencapai kemajuan.


Read More..

Lions Club Jakarta Monas & Lemonayd merayakan Hari Anak Nasional Tahun 2008


LIONS CLUB JAKARTA MONAS & LEMONAYD MERAYAKAN HARI ANAK NASIONAL 2008 BERSAMA 200 ANAK-ANAK DUAFA

9 JULI 2008Sabtu pagi yang cerah di Peternakan Sapi Taurus Dairy Farm di Cicurug milik Lion Dani Bustanil Arifin, President Club Jakarta Monas merayakan dan bergembira bersama dengan 200 Anak-anak dari Panti Asuhan Bambu Apus, Jakarta milik Departemen Sosial RI, dari SDN Bogor dan dari Panti Panti Asuhan Cicurug serta anak-anak karyawan Peternakan Sapi.
Acaranya adalah melihat kebun binatang mini, pemerahan susu sapi, bernyanyi, perlombaan dan minum susu sapi.
Kepada para sponsor dan donatur untuk acara Hari Anak Nasional 2008 ini kami mengucapkan banyak terima kasih. Untuk foto-fotonya dapat dilihat disini.
Read More..

Senin, 11 Agustus 2008

Kegiatan Lions Club Jakarta Monas

Pada tahun 2008 ini Lions Club Monas telah mengadakan beberapa kegiatan. Kegiatan tersebut adalah Peresmian MCK Desa Monas yang dilaksanakan pada tanggal 19 April 2008, dan fotonya dapat dilihat disini
Read More..

Jumat, 01 Agustus 2008

Contact

Lion Renowati
Lion Evi Pohan
Lion Royandi
Lion Siti M
Lion Ligia Emila
Leo Vasco
Leo Tatya Read More..

Kamis, 31 Juli 2008

Kegiatan Lions Club Jakarta Monas

Event yang dilakukan oleh Lions Club Jakarta Monas dapat dilihat disini Read More..

Tujuan Lions Club

  1. Menciptakan dan menumbuh kan semangat saling pengertian diantara bangsa-bangsa sedunia.

  1. Memajukan norma-norma yang baik dalam kehidupan bermasyarakat berbangsa dan bernegara.

  1. Menaruh perhatian secara aktif terhadap kepentingan umum dan kesejahteraan masyarakat dalam bidang seni budaya,sosial dan tata susila.

  1. Mempersatukan semua anggota Club dalam ikatan persahabatan, kerjasama dan saling pengertian.

  1. Menyediakan forum untuk berdiskusi secara bebas mengenai segala hal yang berkenaan dengan kepentingan umum, asalkan politik, agama dan kesukuan / kebangsaan tidak di permasahkan.

  1. Mendorong orang-orang yang berjiwa pengabdian untuk berbakti kepada masyarakat tanpa mengharap kan imbalan keuangan bagi dirinya dan mendorong ditingkatkannya daya guna dan norma etika yang tinggi didalam perdagangan, industri, profesi, pemerintahan dan usaha swasta.
Read More..

Selasa, 29 Juli 2008

Lions Clubs

Lions adalah Relawan organisasi pengabdian / pelayanan masyarakat. Didirikan di Amerika Serikat pada tahun 1917 dengan nama The International of Lions Clubs (Lions Clubs International) yang memiliki perwakilan di PBB.

Di Indonesia Lions sudah mengabdi melayani masyarakat yang kurang beruntung sejak 18 Nopember 1969 dengan nama Lions Clubs of Djakarta (Lion Club Jakarta Host) dan Lions Clubs Indonesia didirikan di Jakarta pada tanggal 1 Juli 1975. Lion adalah akronim dari Liberty, Intelligence, OurNations, Safety yang mengandung arti Kebebasan, Kecerdasan (untuk) Keselamatan Bangsa Kita.

Didalam lingkungan organisasi nirlaba dimana saja, para Lion dikenal sebagai anggota masyarakat yang selalu peduli dan siap melayani berbagai kepentingan masyarakat setempat, masyarakat suatu negara dan masyarakat dunia. Di tingkat lokal, para lionbegabung dalam suatu Lions Club. Di Indonesia, seluruh Lions Club yang ada begabung dengan Lions Clubs Indonesia.

Di tingkat International, semua Lions Club bergabung dalam Lions Clubs International yang berkantor pusat di Oakbrook, Iilinois, Amerika Serikat. Read More..
 

blogger templates | Make Money Online